Indonesia English
Kamis, 28 Maret 2024 |
Pemerintahan

10 Nama Akan Ikuti Tes Wawancara Akhir Calon Kepala Disnakertrans Banten

Senin, 25 Juli 2016 19:21:54 wib - Komentar
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Banten. Samsir SH.

SERANG,(Banten88.com): Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Banten Samsir mengatakan, panitia seleksi (Pansel) akan kembali melakukan seleksi wawancara terhadap sepuluh kandidat calon Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Banten.

Ke sepuluh orang itu diantaranya adalah , Muhammad Irham, Rudiansyah Thoib, Alhamidi, Doddy Setia Graha (Kabid Balitbang Banten), Nirman, Juhriyadi, Didi Sukriardi (Staf Ahli walikota Cilegon), Moch Poppy Nopriadi (Asda II Kota Serang),  Tri Nurtopo,  dan Nurmutaqin.

“Ini merupakan wawancara akhir, kita akan menanyakan lebih jauh lagi seputar program-program mereka, kalau ada permasalahan bagaimana solusinya. Kalau wawancara terakhir kita punya waktu sebentar buat dengar persentasi sekarang pansel akan tanya lebih jauh,” kata Samsir saat ditemui wartawan usai menghadiri acara pembukaan diklat prajabatan di Badiklat Banten, Pandeglang, Senin (25/7).

Samsir memaparkan bahwa sebelum tes wawancara akhir, pekan kemarin, para kandidat telah di kirim ke Lembaga Administrasi Negara (LAN) di Bandung, Jawa Barat, untuk melakukan asessment selam dua hari. “Hari ini (kemarin, red) kita sudah terima hasil asessment dari Bandung,” ujarnya.

Ditambahkan Samsir, setelah proses asessment di Bandung mereka akan melakukan tes kesehatan di RSUD Banten. “Untuk hasil tes kesehatan, hasilnya kami terima pada hari yang sama dengan hasil asessment dari Bandung,” jelasnya.

Menurut Sekretaris Pansel Lelang Jabatan Kadisnakertrans tersebut, bahwa setelah wawancara tahap akhir pansel akan langsung melakukan rapat pleno untuk menentukan tiga besar. Ia menuturkan hasil tersebut selanjutnya akan dilaporkan ke Gubernur Banten.

“Setelah wawancara, kita langsung rapat pleno yah mungkin malam ini sudah keluar hasilnya. Saya inginnya cepet, supaya cepet diajukan ke Gubernur dan setelah itu kita ajukan ke pusat,” terangnya.

Disebutkan Samsir setidaknya terdapat empat poin yang mendapat penilaian yakni proses wawancara, hasil asessment, hasil tes kesehatan, dan rekam jejak dari inspektorat. 

“Penilaian hasil wawancara itu dari pansel, nilai asessment dari LAN Bandung, nilai tes kesehatan dari RSUD Banten, dan rekam jejak dari Inspektorat. Nanti dikumpulkan akan digabungkan nanti kita usulkan tiga besar ke Gubernur. Mudah-mudahan, Kamis besok sudah beres,” tambahnya.

Terkait penentuan tiga besar, lanjut Samsir, Pansel akan mengurutkan berdasarkan ranking. Meski demikian, hak preogratif tetap ada di Gubernur. “Jadi ranking satu belum tentu di pilih. Pemilihan nama oleh gubernur itu nantinya berdasarkan masukan dari pansel,” imbuhnya.(ERN).

 

KOMENTAR DISQUS :

Top